MDI.NEWS | Jakarta – Kegiatan santunan untuk anak yatim piatu di Yayasan Al-Andalusia Pela, Mampang, Jakarta Selatan digelar Direktorat Reserse Polda Metro Jaya. Kegiatan santunan ini berlangsung pada Jumat, 31 Januari 2025, pada pukul 13.00 WIB hingga selesai, dengan dihadiri oleh jajaran Ditresnarkoba PMJ serta para pengasuh dan pendamping yayasan.
Di dalam kegiatan ini, Kaurkeu Subbagrenmin Ditresnarkoba PMJ, Ipda Nadzir beserta staf juga hadir mewakili Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya untuk menyerahkan santunan kepada 100 anak yatim piatu.
Kehangatan dan kekhusyukan mewarnai acara santunan ini, diawali dengan pembukaan oleh pengasuh yayasan, diikuti dengan sambutan dari perwakilan Ditresnarkoba PMJ, doa bersama dan puncaknya adalah penyerahan santunan.
Tidak hanya memberikan santunan, kegiatan ini juga bertujuan untuk menanamkan kesadaran sejak dini kepada anak-anak tentang bahaya narkoba. Dengan Pemahaman akibat dampak buruk narkotika sejak usia dini, diharapkan mereka dapat tumbuh menjadi generasi yang lebih waspada dan mampu menjaga diri dari pengaruh negatif lingkungan.
H.Syaifulloh, selaku Ketua Yayasan Al-Andalusia Pelae, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Polda Metro Jaya atas kepedulian yang diberikan kepada anak-anak di yayasan. Iya juga berharap kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama.
Kegiatan ini berjalan dengan tertib, aman, dan lancar, mencerminkan semangat kepedulian sosial dari jajaran Kepolisian dalam mendukung kesejahteraan anak-anak yatim piatu serta upaya pencegahan terhadap penyalahgunaan narkoba







