width=
width=

Pengamanan Ketat Warnai Perayaan Waisak 2025 di Candi Kedaton Jambi

MDI.NEWS, Jambi – Perayaan Hari Raya Waisak 2569 BE/2025 di Provinsi Jambi berlangsung dengan aman dan tertib. Kapolda Jambi, Irjen Pol. Krisno H. Siregar, turun langsung meninjau jalannya kegiatan yang dipusatkan di kawasan bersejarah Candi Kedaton, Desa Danau Lamo, Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, pada Minggu (18/5/2025).

Sekitar 600 umat Buddha dari berbagai wilayah di Jambi hadir dalam perayaan yang berlangsung khidmat ini. Selain itu, sejumlah tokoh penting dari dalam dan luar negeri turut memeriahkan acara, menunjukkan tingginya antusiasme dan perhatian terhadap perayaan keagamaan yang sakral ini.

Kapolda Jambi menyampaikan bahwa pengamanan dilakukan secara menyeluruh dengan melibatkan personel gabungan dari Polda Jambi, Polres Muaro Jambi, serta unsur pengamanan lainnya.

“Kami mengerahkan seluruh sumber daya untuk memastikan perayaan Waisak berjalan lancar, aman, dan tertib. Personel disiagakan di berbagai titik strategis, khususnya di sekitar area Candi Kedaton,” ungkap Irjen Krisno.

Ia juga menambahkan bahwa koordinasi intensif dilakukan bersama panitia pelaksana guna memastikan setiap rangkaian acara berjalan sesuai rencana tanpa hambatan.

Hadir dalam acara tersebut antara lain Konsulat Amerika Serikat untuk Sumatera, Mr. Bernard Uadan; Staf Khusus Menteri Kebudayaan Bidang Diplomasi Budaya dan Hubungan Internasional, Arisa Rengganis; serta Sekretaris Direktorat Jenderal Diplomasi, Promosi, dan Kerja Sama Budaya, Insan Abdirrohman.

Perayaan Waisak di Candi Kedaton ini tidak hanya menjadi momen spiritual, tetapi juga ajang memperkuat toleransi dan kerukunan antar umat beragama di Provinsi Jambi.

 

Editor: Nuriman

banner 1600x1200