MDINEWS – Jakarta Utara, Rabu (17/12/2025). Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Asistensi Media Nasional (AsMEN) Nurkholis CPLA, memberikan arahan kepada puluhan peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang digelar di Kantor DPW AsMEN DKI Jakarta, Cilincing, Jakarta Utara.
Nurkholis yang akrab disapa Cak Nur menyoroti pentingnya pendidikan bagi seorang wartawan, baik pendidikan formal maupun pendidikan jurnalistik. Menurutnya, pendidikan menjadi fondasi utama dalam menumbuhkan kesadaran dan rasa cinta terhadap tanah air.
“Pendidikan itu sangat penting bagi wartawan. Jangan hanya fokus mencari temuan di lapangan, tetapi juga harus memiliki rasa cinta tanah air. Sebab, tulisan anda semua akan dibaca oleh seluruh dunia bukan hanya Indonesia!” tegas Cak Nur.
Selain itu, ia memaparkan tiga program unggulan AsMEN yang meliputi bidang pendidikan, ekonomi, dan sosial. Pada sektor ekonomi, Cak Nur mendorong wartawan untuk membangun kemandirian finansial, termasuk memiliki usaha sampingan guna menunjang kebutuhan keluarga.
“Jika suaminya wartawan, maka istrinya bisa memiliki usaha di rumah. Sebab, tugas wartawan di lapang tidak dapat apa-apa, begitu kan bisanya,” ujarnya sambil berkelakar.
Dalam kesempatan tersebut, Cak Nur juga mencontohkan sosok wartawan yang berhasil menekuni dunia usaha, yakni Ketua DPW AsMEN DKI Jakarta, Vathurrohman, yang turut hadir dalam forum itu.
Tak hanya fokus pada pendidikan dan ekonomi, AsMEN juga menjalankan program sosial bertajuk AsMEN Peduli Bangsa. Menurut Cak Nur, wartawan harus memiliki sikap humanis dan kepedulian sosial agar kehadirannya di tengah masyarakat tidak dipandang buruk, tapi membawa manfaat positif.
“Program AsMEN itu lengkap. Humanis ada, ekonominya, cinta negaranya juga ada,” pungkasnya.







