MDINEWS | Jakarta – Film komedi Suka Duka Tawa produksi Bion dijadwalkan tayang di bioskop mulai 8 Januari 2026. Film ini menandai debut film panjang Aco Tenriyagelli sebagai sutradara dengan sajian cerita komedi yang dibalut emosi mendalam dan di luar ekspektasi.
Meski mengusung genre komedi, Suka Duka Tawa tidak hanya menghadirkan tawa semata. Film ini mengajak penonton menyelami luka, kehilangan, dan kesedihan yang tersembunyi di balik candaan para karakternya. Emosi tersebut disampaikan melalui humor yang terasa dekat dengan kehidupan sehari-hari.
Produser eksekutif Ajeng Parameswari menyampaikan bahwa film ini membawa pesan tentang kejujuran dalam mengekspresikan perasaan. “Film ini ingin menyampaikan bahwa duka dan kehilangan tidak selalu harus diratapi. Terkadang, perasaan yang paling jujur justru tersampaikan lewat tawa,” ujarnya.
Film ini juga menjadi pengalaman pertama bagi Rachel Amanda memerankan karakter dengan komedi yang kental. “Saya belajar hal baru dari proyek ini. Ternyata melawak juga butuh materi dan proses yang tidak mudah,” kata Rachel.
Sementara itu, Enzy Storia mengaku antusias terlibat dalam proyek ini. “Aku sempat takut nggak bisa serius kalau akting bareng mereka, terutama Arif. Tapi ternyata mereka sangat profesional dan saling membantu,” ungkap Enzy.
Film Suka Duka Tawa dibintangi Rachel Amanda, Teuku Rifnu Wikana, Enzy Storia, Arif Brata, Bintang Emon, Gilang Bhaskara, dan Mang Saswi.







