width=
width=

AsMEN Gelar Pelatihan Jurnalistik Pra UKW Bersama Para Wartawan

MDI.NEWS | Kota Bekasi. – Sebanyak 12 peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) mengikuti rapat pembekalan dan pelatihan pra-UKW di Kantor Sekretariat Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Asistensi Media Nasional (AsMEN) Jl. Puncak Cikunir No.14 Jakasampurna Kota Bekasi, pada Sabtu, 29 November 2025.

Kegiatan pelatihan turut dihadiri Ketua Umum AsMEN Nurkholis CPLA, Wakil Ketua sekaligus Penanggung Jawab UKW Angkatan ke-2 Abdul Haris, Sekjen M. Hatta Tahir, dan Bendahara Maman Suparman.

Dalam arahannya di hadapan peserta, Nurkholis menegaskan pentingnya profesionalisme bagi wartawan dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik.

Nurkholis: pentingnya profesionalisme bagi wartawan dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik.

“Kami ingin seluruh wartawan yang tergabung dalam forum AsMEN mampu bekerja sesuai standar kompetensi nasional. UKW Angkatan ke-2 ini menjadi ikhtiar kami untuk memperluas sekaligus meningkatkan kualitas jurnalisme yang bertanggung jawab dan beretika,” ujar Nurkholis menyemangati para peserta.

Sementara itu, Hatta Tahir selaku Sekretaris sekaligus Ketua Diklat memberikan pembekalan inti melalui materi Undang-Undang Pers, teknik penulisan berita, praktik wawancara, hingga penegasan peran Pers sebagai pilar keempat demokrasi.

Husni Sholihin, salah satu peserta sekaligus sponsor kegiatan dari PT Husni Sukses Properti dan RM Nasi Kebuli Abuya Husni Sukses Barokah, menyampaikan apresiasinya atas konsistensi AsMEN dalam meningkatkan kualitas  wartawan.

“Saya berharap AsMEN terus menjalin kerja sama dengan pengusaha properti maupun UMKM dalam menggerakkan roda ekonomi demi terwujudnya kesejahteraan wartawan di bawah naungan AsMEN,” ujarnya mengakhiri pembicaraan.

Pelatihan jurnalistik pra-UKW ini menjadi bukti komitmen AsMEN dalam mendukung upaya mencerdaskan kehidupan bangsa melalui aktivitas Pers yang profesional dan berintegritas.

 

Imam Setiadi – MDI.NEWS

Penulis: Imam Setiadi Editor: Dudung
WWW.MDI.NEWS