width=
width=

Cerita Sevina Diselamatkan Aipda Anditya Saat Tenggelam: Dia Pahlawan Saya

MDI.NEWS | Tasikmalaya – Sevina Azahra (14), wisatawan Pantai Pangandaran yang diselamatkan mendiang Aipda Andtya Munartono (35), kini mulai berangsur baik, menurut Sevina mendiang Aipda Anditya adalah pahlawan karena telah menyelamatkan saat dirinya tenggelam terbawa arus ombak.

 

Dikutip detikJabar, saat awak media menemui Sevina di rumahnya di Desa Tenjowaringin, Kecamatan Salawu, Kabupaten Tasikmalaya, pada Minggu (5/1), dirinya tampak dalam kondisi sehat  .Sevina lalu menceritakan kejadian yang dialaminya itu.

 

Menurutnya, dirinya awalnya sedang berenang di pantai, dipinggir bersama keluarganya pada jam 15.30 WIB.

 

 Tapi, tampa disadari, Sevina justru terseret ombak ke tengah. Dia merasa panik hingga berusaha minta tolong.

 

Disaat kejadian dia merasa sudah tidak berdaya, dan dirinya juga sudah minta tolong tap dia bingung kepada siapa. lalu datanglah bapak Aipda Anditya tapi ternyata polisi itupun ikut lemas.

 

Sevina mengungkapkan bahwa yang menolong dirinya adalah Aipda Andtya Munartono. Saat itu situasi Sevina dan Anditya sudah tak sadarkan diri sebelum akhirnya di evakuasi oleh nelayan.

 

“Saya ingin mengucapkan belasungkawa, semoga pa polisi itu, pahlawan saya, husnul khotimah, tutur Sevina, dan kali ini tangisnya pecah.

 

 

.

Editor: Dudung
banner 1600x1200