width=
width=

DPD AsMEN Kabupaten Bekasi Gelar Rapat Konsolidasi Persiapan Musda

MDI.NEWS | Kota Bekasi – Dalam rangka mempersiapkan pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda), Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asistensi Media Nasional (AsMEN) Kabupaten Bekasi menggelar rapat konsolidasi pada Kamis, 19 Agustus 2025. Acara berlangsung di Kantor Sekretariat DPP AsMEN, Jl. Puncak Cikunir No. 14, Jakasampurna, Kota Bekasi.

 

Rapat tersebut dihadiri langsung oleh Ketua Umum AsMEN, Nurkholis, Wakil Ketua Umum II Abdul Haris, dan Wasekjen Hatta Tahir. Turut hadir pula sejumlah calon pengurus DPD AsMEN Kabupaten Bekasi, di antaranya Dudung, Imam Setiadi, Husni Solihin, Osih, Makmuryanto, Supardi, Ruin, Imron, dan Badriono.

 

Dalam arahannya, Nurkholis menegaskan pentingnya menyosialisasikan program AsMEN ke seluruh lapisan masyarakat. “AsMEN adalah organisasi para pengusaha awak media. Selain itu, AsMEN juga memiliki program di bidang pendidikan, ekonomi, dan sosial. Kolaborasi dan sinergi dengan pemerintah terus kita tingkatkan. Tahun 2029 nanti, kader-kader AsMEN nantinya harus tampil dan bisa duduk di kursi pemerintahan,” ungkapnya.

 

Sementara itu, Abdul Haris menekankan bahwa Musda merupakan agenda strategis dalam keberlangsungan organisasi. “Musyawarah Daerah (Musda) sangat penting karena menjadi wadah pembentukan dan penetapan pengurus, sosialisasi tugas serta tanggung jawab masing-masing departemen, membangun kesepakatan, dan mempersiapkan pelantikan,” jelasnya.

 

Sedangkan Wasekjen M Hatta Tahir mengingatkan pentingnya profesionalisme wartawan melalui Uji Kompetensi Wartawan (UKW). “Wartawan yang profesional adalah wartawan yang menulis apa yang dikerjakan dan mengerjakan apa yang telah ditulis,” ujarnya menutup pembicaraan.

 

Dari hasil rapat tersebut, disepakati bahwa Musda DPD AsMEN Kabupaten Bekasi akan dilaksanakan pada Kamis, 21 Agustus 2025.

 

Imam Setiadi – MDI NEWS

Penulis: Imam Setiadi Editor: Dudung
WWW.MDI.NEWS