MDI.NEWS – Depok. Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2025 yang bertema “Olahraga Satukan Kita” diperingati di berbagai wilayah, termasuk Kota Depok. Peringatan ini tidak hanya tentang merayakan kemenangan, tetapi juga untuk memperkuat nilai-nilai seperti pantang menyerah, disiplin, dan kerja keras yang terbentuk melalui olahraga. Pada Hari Selasa 9/9/2025.
Menurut Herry Suprianto, Ketua KONI Kota Depok, olahraga memiliki peran krusial dalam membentuk karakter dan memperkuat persatuan. Ia menyatakan, “Olahraga tidak hanya sebatas kegiatan fisik, melainkan sebuah gaya hidup yang mampu menyatukan bangsa.”
KONI Depok bertekad untuk terus mendukung para atlet lokal agar bisa berprestasi di kancah nasional dan internasional. Selain itu, masyarakat juga didorong untuk menjadikan olahraga sebagai bagian dari keseharian guna mewujudkan hidup yang sehat, aktif, dan produktif.
Herry menambahkan, “Haornas tahun ini mengingatkan kita bahwa kekuatan suatu bangsa berasal dari masyarakat yang sehat dan berdaya. Oleh karena itu, mari jadikan olahraga sebagai budaya.”
Semangat Haornas 2025 diharapkan dapat menginspirasi tidak hanya para atlet, tetapi juga seluruh warga Depok untuk menjadikan olahraga sebagai sarana untuk kebersamaan, kesehatan, dan persatuan.
Wartawan : Kerry







