MDI.NEWS, Kab. Bekasi – Momentum bersejarah bagi jajaran Perkumpulan Wartawan Fast Respon Nusantara (FRN) Counter Polri berlangsung pada Sabtu, 11 Oktober 2025.
Dalam acara Peresmian Kantor PW FRN Counter Polri dan Pelantikan Ketua DPW se-Indonesia, seluruh pengurus dari berbagai wilayah resmi dilantik dan mengucapkan sumpah setia yang dipandu langsung oleh Ketua Umum FRN Counter Polri, Agus Flores.
Salah satu yang baru saja dikukuhkan, Ketua DPW FRN Counter Polri Jabodetabek, Nuriman, menyampaikan pesan tegas dan penuh semangat kepada seluruh anggota FRN.
Ia menekankan pentingnya solidaritas, integritas, dan loyalitas terhadap organisasi serta komitmen sinergi dengan institusi Polri dalam menjalankan fungsi kontrol sosial dan pemberitaan yang konstruktif.
“Kita harus menjadi wartawan yang cepat, tepat, dan bertanggung jawab. FRN bukan hanya sekadar wadah, tapi juga keluarga besar yang berdiri di garis depan dalam menjaga marwah jurnalisme dan mendukung Polri dalam menjaga stabilitas nasional,” ujar Nuriman dengan penuh keyakinan.
Nuriman juga menegaskan bahwa jabatan yang diembannya bukanlah sekadar posisi, melainkan amanah besar untuk menggerakkan seluruh jajaran FRN Jabodetabek agar lebih profesional dan bermanfaat bagi masyarakat.
“Pelantikan ini bukan akhir, tapi awal perjuangan baru. Kita harus membuktikan bahwa FRN hadir untuk solusi, bukan sensasi. Mari kita perkuat komitmen, jaga kekompakan, dan tunjukkan kinerja nyata di lapangan,” imbuhnya.
Acara yang berlangsung di Kantor PW FRN Counter Polri tersebut dihadiri oleh jajaran kepolisian, di antaranya Kapolsek Tambun Selatan, Wuriyanti; Kasi Humas Polres Metro Bekasi Kota, Suparyono; serta Kanit Intel Polsek Tambun, Suroso, beserta jajaran lainnya.
Suasana penuh khidmat dan semangat persaudaraan menyelimuti jalannya acara pelantikan. Seluruh Ketua DPW se-Indonesia dengan lantang mengucapkan sumpah setia, berjanji akan menjaga nama baik organisasi serta menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran, netralitas, dan kerja nyata di lapangan.
Menutup pesannya, Nuriman kembali mengingatkan seluruh anggota bahwa FRN Counter Polri adalah mitra strategis Polri sekaligus garda terdepan dalam menyampaikan informasi positif kepada masyarakat.
“Kita harus menjadi mata dan telinga masyarakat yang berpihak pada kebenaran. Tugas kita mengedukasi, bukan memprovokasi. Bersama Ketua Umum Agus Flores, kita buktikan bahwa FRN mampu menjadi organisasi pers yang berkelas nasional dan profesional,” pungkasnya.







